Sabtu, 23 Mei 2009

KUNG FU DUNK

Shi-Jie (Jay Chou), salah satu murid sekolah kungfu punya bakat terpendam sebagai pebasket profesional. Bakat Shi-Jie dilirik pertama kali oleh paman Li (Eric Tsang), yang akhirnya mengajak Shi-Jie ikut dalam turnamen basket antar kampus.

Shi-Jie yang "terbuang" dari sekolah Kungfu itu ditampung dan kemudian diorbitkan paman Li hingga akhirnya menjadi pemain basket yang patut diperhitungkan.

Kemampuan kungfu yang dimiliki Shi-Jie menambah kemahirannya dalam melakukan shoot bola dari jarak jauh, lompatan super tinggi hingga akhirnya bagian tersulit dalam basket, yaitu slam dunk mampu dia lakukan.

Setelah bergabung dengan tim basket, First University, Shi-Jie bertemu gadis yang sempat dia temui sebelumnya. Ternyata wanita pujaannya, Li-Li (Charlene Choi), adalah adik perempuan dari kapten tim First, Ting-Wei (Bo-Lin Chen).

Sulitnya perjalanan Shi-Jie menjadi pemain yang patut diperhitungkan dan membawa timnya meraih juara dalam kompetisi, sama sulitnya dengan mencuri perhatian Li-Li yang ternyata diam-diam menaruh hati pada teman satu tim di First, Xiao-Lan.

Ditambah lagi, saat babak final First harus melawan musuh bebuyutan yang mengalahkannya secara telak pada musim lalu. Tim tersebut dinilai sangat sadis, keji dan menghalalkan segala cara untuk memenangkan pertandingan. Meski dengan kekerasan sekali pun.

Singkat cerita, dua pilar yang menjadi andalan First yaitu Ting-Wei dan Xiao-Lan telah dicederai tim musuh. Hingga akhirnya, tinggal Shi-Jie seorang yang menjadi andalan tim First.

Mampukah Shi-Jie memenangkan pertandingan tanpa dua pemain yang biasa mendukung aksinya atau First gagal untuk kedua kalinya? Lalu, pada siapa Shi-Jie menambatkan cintanya?

Semua jawaban bisa ditemukan dengan menyaksikan Kung Fu Dunk yang mulai ditayangkan di bioskop, 6 Februari 2008.

Bagi penggemar Jay Chou, jangan lewatkan penampilan perdananya di layar lebar. Penampilan perdana Jay Chou ini tidak mengecewakan.

HANNIBAL


Nah, setelah sekian tahun menungu, akhirnya para penggemar film itu kembali dapat menyaksikan keganasan Dr. Lecter itu dalam sekuelnya yaitu "Hannibal" yang kali dibesut sutadara terkenal Ridley Scott pada tahun 2001. Walau Anthony Hopkins kembali memerankan Hannibal, namun disayangkan kali ini Jodie Foster tidak bersedia lagi memerankan Agen FBI Clarice Starling.

Untuk itu, aktris Julianne Moore pun didapuk untuk menggantikan Jodie sebagai Clarice. Seperti kita ketahui bahwa Hannibal berhasil lolos dalam "The Silence of the Lamb", maka dalam film sekuelnya, rupanya selama bertahun-tahun ia berhasil menghindari buruan pihak berwajib. Hannibal bersembunyi di Florence, Italia dan dengan kejeniusannya, bahkan berhasil menjadi kurator perpustakaan abad ke-15 dengan nama Dr. Fell. Tidak hanya itu, Hannibal pun belajar berhenti makan daging manusia. Sehingga selama bertahun-tahun ia bisa hidup tenang tanpa ada gangguan lagi.




Namun kemudian Hannibal mendengar bahwa nasib Agen FBI Clarice Starling justru lebih memburuk dari sebelumnya sebagai agen muda yang menjanjikan. Clarice yang terlalu kaku pada prosedur dan selalu merasa benar membuatnya tidak disukai atasannya. Dalam kasus narkoba yang ditanganinya gagal total sehingga Clarice pun dipindahkan ke belakang meja dari posisi agen di lapangan. Kegagalan itu didengar Hannibal yang lalu mengirim surat yang meledek Clarice. Tentu saja Clarice penasaran tentang Hannibal, sang buronan yang telah dihargai sebesar 3 juta dolar.

Oleh karena itu, Clarice pun mengirim surat minta keterangan pada pihak kepolisian Italia. Inspektur Rinaldo Pazzi (Giancarlo Giannini) dari kepolisian Florence pun sadar akan keberadaan Hannibal di kotanya. Sang polisi Italia itu ingin menangkap Hannibal namun bukan karena ingin menegakkan hukum melainkan hendak menyerahkannya pada seorang jutawan kaya Amerika yang bernama Mason Verger (Gary Oldman). Rupanya Inspektur Pazzi ingin mendapat hadiah 3 juta dolar yang ditawarkan Mason. Akibatnya Hannibal pun harus lari tunggang-lunggang kembali ke Amerika untuk minta pertolongan dari Clarice.



YUI : TAIYOU NO UTAH




Siang hari, waktunya untuk tidur
Tapi Malam hari adalah waktunya untuk bangun. Itulah Amane Kaoru (YUI) yang menderita penyakit Xeroderma Pigmentosum atau XP yang sampai saat ini belum ada obatnya dan penyakit yang langka banget. Ketika subuh hingga matahari terbenam adalah jadwalnya untuk tidur, sebaliknya ketika malam menjelang Kaoru membuka mata dan mulai beraktifitas. Selama 16 thn hidupnya yang biasa2 saja, dia tidak bisa masuk sekolah dan pelipur dalam kesendiriannya adalah gitar. Dia suka sekali menyanyi, bisa dibilang menyanyi adalah soul-nya Kaoru.

Telah lama Kaoru memperhatikan seorang cowok SMA yang selalu membawa papan surf sambil menunggu di halte bus yang ada bersebrangan di depan rumah Kaoru. Kaoru ingin sekali menyapanya tapi tak bisa, karena dia hanya bisa berdiam di rumah saat siang hari. Lama kelamaan Kaoru menyadari bahwa ia fall in Love pada cowok yang diketahui bernama Fujishirou Kouji (Takashi Tsukamoto).
Suatu malam, saat Kaoru sedang memetik gitar di taman, Kouji melintas di depannya. Dengan bermodalkan nekad, Kaoru mengejar cowok itu sampai tak sengaja mendorongnya dari belakang. Dengan gugup dan panik Kaoru mulai memperkenalkan dirinya, "Amane Kaoru desu! 16sai desu! Kareshi wa imasen!".
Awalnya Kouji cuma bisa melongo karena kedatang cewek itu. Mereka pun berkenalan. Kouji juga mendengarkan suara Kaoru saat ia menyanyi sambil memetik gitar. Kouji pun terpesona pada suara Kaoru yang luar biasa. Lagu ciptaan Kaoru pun sangat menggetarkan jiwanya. Tapi Kouji baru tahu kemudian kalau Kaoru mengidap XP, Kaoru memutuskan untuk mengakhiri hubungan mereka (di saat mereka telah jadian), tp Kouji tetap ngotot mempertahankan Kaoru. Atas anjuran Kouji, Kaoru mengikuti lomba debut CD. Berhasilkah ia bertahan dengan penyakit yang menggerogoti tubuhnya

Link Download
Movie + sub (hardsub)

TORQUE





Pembalap motor Cary Ford (Martin Henderson) kembali ke kampung halamannya untuk bertemu lagi dengan pacarnya Shane (Monet Mazur) dan menyelesaikan bisnis kecil-kecilannya.Ketika meninggalkan kota bulan lalu, Ford membawa beberapa sepeda motor milik Henry (Matt Schulze), seorang pengedar narkoba yang kejam dan pimpinan geng pembalap motor Hellions. Kini Henry melakukan tekanan pada Ford untuk mendapatkan kembali sepeda motornya. Ketika Ford menolak bekerjasama, Henry menjebaknya dalam kasus pembunuhan terhadap Junior, adik Trey (Ice Cube), ketua geng pembalap motor Reapers.Dengan bantuan sahabatnya yang setia Dalton (Jay Hernandez) dan Val (Will Yun Lee), Ford harus lebih cepat dari agen FBI (Adam Scott) yang sedang menyelidikinya, dan juga menghindar dari Trey yang salah sangka, dan Henry yang penasaran ingin mendapatkan kembali barang miliknya. Maka terjadilah balapan yang melintasi gurun pasir dalam usahanya untuk membuktikan bahwa ia tidak bersalah dan meyakinkan Shane untuk mendapat kesempatan kedua. Ford harus mengalahkan musuh-musuhnya jika ingin namanya bersih dan bisa membalap lagi di kemudian hari.

JURASSIC PARK


Setelah sukses pada sekuel sebelumnya di pasaran mancanegara dan juga berhasil meraup keuntungan puluhan bahkan ratusan juta dollar, tak heran film drama sci fi adventure ini membuat sekuel berikutnya. Film ini sendiri mengungkapkan kejadian dari berbagai kehidupan binatang purba yang sudah langka.

Delapan tahun setelah kecelakaan yang menimpa InGen, Dr. Alan Gran kembali meniti hidup normal yang penuh bahagia karena kediamannya yang sekarang, jauh dari urusan dan kehidupan dinosaurus dan fosil. Sayangnya, dana yang ia simpan mulai berkurang untuk penelitian selanjutnya. Oleh sebab itu, ia menerima tawaran pengusaha kaya Paul Kirby dalam pengembangan penelitiannya.

Satu hal yang tak diketahui oleh Dr. Grant kalau pengusaha kaya ini, Kirbi hanya membutuhkan ahli dinosaurus untuk membantu dirinya dan istrinya mencari anak mereka yang masih berumur 14 tahun, Eric yang mendapat kecelakaan di Isla Sorna, saat melakukan olah raga paragliding. Dimana pulau tersebut adalah tempat penelitian Dr. Grant dan timnya dalam mengembang biakkan dinosaurus dan binantang purba lainnya.

Ternyata, tanpa diduga perkembangan bintang purba lainnya dari species Velociraptors sudah mengerti dan pandai berkomunikasi dibanding hewan menyusui lainnya.

Keadaan makin rumit ketika kalangan spesies pandai ini mengetahui keberadaan mereka. Maka perburuan dan pengejaran pun tak dapat dihindarkan. Nyawa mereka menjadi taruhan karena diburu setiap saat oleh binatang raksasa tersebut.